Secara matematis, perburuan tiket semifinal dari Grup A bakal diikuti tiga tim yakni Myanmar, Vietnam, dan Malaysia. Namun, peluang terbesar dimiliki Myanmar dan Vietnam karena belum pernah kalah dalam dua laga awal.
Adapun Malaysia yang sudah bermain tiga kali harus menelan kekalahan sekali. Myanmar dan Vietnam akan bersaing menjadi pemuncak klasemen pada laga selanjutnya yang digelar pada Selasa (20/11/2018) di Yangon. Sementara Malaysia pada laga terakhir akan menghadapi Myanmar (25/11/2018) di Kuala Lumpur.
Myanmar akan keluar sebagai juara Grup A andai mampu mengalahkan Vietnam dan Malaysia. Namun, jika kalah melawan Vietnam dan menang lawan Malaysia, mereka sudah cukup dengan predikat runner-up Grup A.
Adapun Vietnam akan meraih tiket semifinal jika mengalahkan Myanmar dan Kamboja. Jika kalah melawan Myanmar dan menang melawan Kamboja, predikat runner-up sudah cukup membawa mereka ke semifinal Piala AFF 2018.
Untuk Malaysia, perjuangan akan cukup berat. Mereka harus berharap Vietnam mengalahkan Myanmar. Kemudian pada laga pamungkas mereka meraih kemenangan atas Myanmar.
Pertandingan Grup A yang tersisa
20/11/2018
Myanmar vs Vietnam
Kamboja vs Laos
24/11/2018
Vietnam vs Kamboja
Malaysia vs Myanmar
from Berita Bola Terkini, Jadwal Pertandingan, Klasemen, Hasil Liga kalo berita tidak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2qQIGRW
No comments:
Post a Comment