Pages

Wednesday, January 9, 2019

Spurs Tekuk Chelsea, Sarri Punya Bukti Kane Offside

Liputan6.com, Jakarta - Chelsea menyerah 0-1 dari Tottenham Hotspur pada semifinal Piala Liga Inggris, Rabu dinihari WIB (9/1/2019). Satu-satunya gol pada pertandingan ini tercipta lewat titik putih penalti. 

Namun pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, meyakini Harry Kane telah lebih dulu offside sebelum ditajuhkan kiper The Blues, Kepa Arrizabalaga. Sarri bahkan mengaku memiliki bukti otentik.

"Beberapa waktu lalu, saya menonton video dari kamera kami. Itu benar-beanr offside. Kamera kami sejajar dengan Harry Kane," kata Sarri seperti dilansir Metro.co.uk. 

"Offside dengan kepala, lutut. Offisde. Itu benar-benar penting, hakim garis tetap berlari, itu berpengaruh besar terhadap barisan pertahanan kami," beber Sarri. 

Bertandang ke Wembley, Chelsea memang harus menelan kekalahan setelah wasit menunjuk titik putih pada menit ke-26 menyusul dijatuhkannya Kane di kotak terlarang oleh Arrizabalaga.

Namun kubu Chelsea memprotes keputusan itu. Mereka menilai bila Kane sudah lebih dulu berada dalam posisi offside saat menerima bola. Wasit Michael Oliver kemudian menggunakan teknologi mutakhir, Video Assistant Referee (VAR) untuk memastikan posisi Harry Kane. 

Namun dalam tayang ulang VAR, Kane terlihat dalam posisi onside saat menerima bola. Oliver pun tetap menunjuk titik putih yang berhasil dieksekusi Harry Kane dengan sempurna. 

"Saya tidak yakin wasit Inggris bisa menggunakan sistem ini," kata Sarri. 

"Jika Anda tidak terlalu yakin dengan sistem, Anda harus mengikuti bola pada akhir tindakan diputuskan. Tatpi dia berhenti dan tidak mengikuti bola--bagi pemain belakang, itu adalah offside. Saya tidak tahu soal kiper tapi tentu saja bagi pemain bertahan," beber Sarri. 

Let's block ads! (Why?)

from Berita Bola Terkini, Jadwal Pertandingan, Klasemen, Hasil Liga kalo berita tidak lengkap buka link disamping http://bit.ly/2CYk0xR

No comments:

Post a Comment