Pages

Monday, November 5, 2018

Fan Meeting Berujung Deportasi, Begini Kronologi Versi Lee Jong Suk

Liputan6.com, Seoul - Pendeportasian Lee Jong Suk dari Indonesia, jelas menggegerkan banyak pihak. Apalagi, aktor tersebut datang untuk mengisi fan meeting yang digelar cukup sukses di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Sabtu (3/11/2018) lalu.

Hanya saja pada Senin (5/11/2018), Lee Jong Suk mengungkap satu hal mengejutkan di Instagram pribadinya.

Aktor 29 tahun ini mengatakan ia tak diperkenankan pulang, dan tertahan di Bandara Soekarno Hatta.

"Saya bisa mengakhiri pertemuan penggemar dengan hati yang bersyukur. Tetapi semua staf saya dan saya terjebak di Jakarta. Saya pikir kami telah ditahan sejak kemarin," tulis Lee Jong Suk.

Ia menyebut promotor telah melaporkan keuntungan fan meeting yang lebih kecil dari seharusnya, kepada instansi pajak. Tak berapa lama, unggahan di Instagram Lee Jong Suk ini kemudian dihapus.

Beberapa jam kemudian, Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM, menginformasikan bahwa Lee Jong Suk dideportasi pada Senin malam karena penyalahgunaan visa.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Gosip Terbaru Dunia Hiburan Indonesia Dan Luar Negeri kalo berita kurang lengkap buka link di samping https://ift.tt/2F85WFb

No comments:

Post a Comment