Pages

Thursday, December 13, 2018

Go Ahead Challenge Beri Ruang untuk Insan Kreatif Kembangkan Passion

Liputan6.com, Jakarta - Industri kreatif di Indonesia semakin memperlihatkan perkembangannya. Industri kreatif baik itu dari musik, fotografi, kuliner, atau bahkan visual art semakin banyak melahirkan karya-karya baru. Menanggapi hal tersebut, Go Ahead Challange 2018 memberikan ruang untuk menyalurkan karya-karya tersebut.

Salah satunya melalui acara Freeware Spaces x Go Ahead Challenge 2018 Talkshow ‘How Photography Brings More Power to Music’ yang digelar akhir pekan lalu. Para pelaku kreatif yang ditemui pada talkshow Freeware Spaces x Go Ahead Challenge berbagi cerita mengenai perjalanan serta keahlian mereka dalam bidang musik dan fotografi. Bagaimana mereka dapat menjalani dan mengembangkan beragam passion yang berbeda untuk menciptakan karya unik tanpa batas.

Salah satunya adalah Yulio "Onta" dari band Piston. Yulio menjadi salah satu narasumber dalam acara Freeware Spaces x Go Ahead Challenge 2018 Talkshow, yang membagikan kisah tentang kecintaannya menggeluti dunia fotografi panggung.

“Awal suka fotografi itu karena kagum liat foto-foto band pas manggung yang keren banget. Menurut saya fotografi musik khususnya stage act photography, bisa menyampaikan suasana yang terjadi di sana untuk orang-orang yang tidak bisa nonton langsung," kata Yulio di sela-sela acara, di Jakarta, beberapa waktu lalu. 

Ia melanjutkan, "Inspirasi tersebutlah yang membuat saya ingin mempelajari lebih jauh fotografi musik, apalagi sebagai musisi saya merasa dapat berkarya lebih jauh dengan pemahaman saya akan moment-moment penting di atas panggung."

Let's block ads! (Why?)

from Berita Gosip Terbaru Dunia Hiburan Indonesia Dan Luar Negeri kalo berita kurang lengkap buka link di samping https://ift.tt/2BhCbwe

No comments:

Post a Comment